Sabtu, 23 Juli 2011

PEMIMPIN



saya bukan ingin bicara tentang pemimpin yang baik atau bagaimana menjadi pemimpin yang baik, saya hanya ingin berbagi tentang sosok pemimpin dimata saya. Pemimpin yaaa pemimpin,kalian pasti tau apa itu pemimpin setidaknya secara gamblang pemimpin itu orang yang menjadi pusat perintah bagi anggotanya, mengapa saya katakan perintah ya karena pemimpin ditunjuk sebagai orang yang bertanggung jawab atas terlaksananya sebuah tujuan, jadi dialah orang yang seharusnya menjadi pemikir sejati yang harus membuat strategi sehingga tujuan bersama dapat tercapai.

saya sering berkata saya tidak mau jadi presiden, tidak mau jadi gubernur, tidak mau jadi bupati,ya karena yang saya lihat mereka amatlah sibuk dengan urusan yang dipimpinnya dan saya bahkan berpikir jangan-jangan dimimpi saja pikiran itu tak pernah usai. Tetapi lihat para penonton pemimpin yang jadi komentator, bukan saya menyalahkan orang yang selalu berkomentar tentang kepemimpinan si fulan tetapi yang saya lihat lidah mereka terlalu luwes mengatakan "SEHARUSNYA SI FULAN BEGINI" jika dia tau apa yang seharusnya dilakukan mengapa bukan dia yang jadi pemimpin. saya tau betul semua menginginkan yang terbaik, menginginkan semua berjalan sesuai dengan rencana,siapa yang tidak mau? dan saya tau betul itu semua keinginan kita tapi coba posisikan diri kita sebagai pemimpin tersebut tidak mudah jadi pemimpin, itu bukan pekerjaan yang mudah, memimpin diri sendiri saja kita belum tentu becus lantas pikirkan seorang presiden yang memimpin berjuta kepala yang memiliki pemikiran masing-masing, alangkah lucunya hingga harga cabe yang mahalpun presiden yang dapet "pedasnya".

Kritik dan saran amatlah penting demi kemajuan seorang pemimpin tetapi kritik yang begitu menghujam dan datangnya begitu bertubi-tubi bukanlah hal yang nikmat, berhak kita sebagai orang yang dipimpin memberi saran dan kritik kepada pemimpin dengan tujuan demi kebaikan bersama akan tetapi mari posisikan diri kita pada situasi yang dialami pemimpin kita,jangan mengkritik hanya dari sudut pandang diri sendiri karena itu bukanlah hal yang bijak.

menjadi pemimpin itu amat sukar karena itu tidak semua mau ditunjuk jadi pemimpin jika dia mau berpikir karena menjadi pemimpin yang amanah diperlukan ketegasan hati yang murni untuk memimpin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komentar yuk,,,,